Saturday, August 05, 2006

Sekolah Masih Bingung Kurikulum Berbasis Kompetensi (KBK)

Menterii Pendidikan Nasional, Bambang Sudibyo menegaskan bahwa KBK (Kurikulum Berbasis Kompentsi) diberlakukan secara bertahap. Diakui, masih banyak sekolah yang masih bingung menyusun kurikulum baru. "Tiap hari saya dapat laporan, banyak sekolah yang belum bisa menggunakan KBK di dalam kurikulumnya. Saya sudah menawarkan solusi untuk mengutip silabus yang dikeluarkan BSPN (Badan Standarisasi Pendidikan Nasional) pekan ini.
Sekolah dapat menerapkan pada kurikulumnya sampai mereka berhasil menemukan yang paling pas khusus untuk sekolahnya." Jelas Bambang dalam Rakornas yang ditelar di Hotel Grand Mahakam, Jakarta, kemarin (4/7)

Bambang menegaskan, Depdiknas tidak akan memaksa sekolah untuk sepenuhnya menerapkan KBK tahun ini. "Pelaksanaan KBK baerjalan bertahap, tak bisa terburu-buru. Target kita 2010 akhir penerapan." Katanya. (Sumber Harian Indo Pos – Sabtu, 5 Agustus 2006).

0 Comments:

Post a Comment

<< Home

Bisnis di Internet